Loading...

PERLENGKAPAN MENDAKI GUNUNG

perlengkapan mendaki gunungKetika melakukan perjalanan, hal  yang penting untuk diperhatikan adalah barang bawaan. Perlengkapan untuk perjalanan wisata di kota tentu saja akan sangat berbeda dengan perjalanan mendaki gunung. Di kota kita bisa mendapatkan kekurangan alat/barang yang kita butuhkan dengan relatif cepat. Tapi kalau sudah di gunung, kondisinya berbeda. Barang bawaan harus diperhitungkan dengan cermat sehingga tidak berlebih atau justru kurang. Bawaan berlebih akan menjadikan berat diperjalanan sedangkan bawaan kurang bisa  berakibat fatal dalam pendakian. Singkatnya adalah: “Perbanyak bekal kurangi beban”. 

Buat ceklis barang yang dibutuhkan. Di bawah ini beberapa perlengkapan pendakian.

Perlengkapan pribadi

1. Tas Carrier/Ransel
Setiap pendaki kudu punya tas carrier, masa mau mendaki gunung  pakai kantong plastik, gak mungkinlah..

2. Tas Ransel /Daypack
Lho, kan sudah bawa carrier, masa harus bawa daypack lagi?
Kalau yang satu ini sih boleh bawa, atau boleh juga tidak. Tapi sangat disarankan untuk bawa, akan sangat berguna untuk mobilitas pendek. Mengambil air misalnya atau kalau mendaki gunung Rinjani, akan sangat bermanfaat ketika mau muncak.

3. Jaket Standar Gunung 
Di gunung itu hawanya dingin banget. Jadi harus membawa jaket dengan standar gunung.

4. Pakaian Ganti
Sekalipun di gunung, tapi kebersihan dan penampilan harus tetap dijaga. Saat mendaki gunung, pakaian kita gampang  sekali kotor. Bawalah pakaian ganti secukupnya.

5. Jas Hujan 
Cuaca gunung itu susah diprediksi. Walaupun mendaki musim kemarau tapi seringkali hujan. Jas hujan/raincoat/ponco adalah perlengkapan yang harus dibawa.

6. Topi berguna untuk melindungi kepala dari terik matahari, sengatan serangga, dan meminimalisir kepala kita terbentur pohon/ranting.  

7. Sarung tangan berguna untuk menahan dingin 

8. Bandana untuk menyaring udara yang kita hirup. 

9. Kantong Plastik
Nah ini dia fungsi kantong plastik. Kantong plastik tetap harus dibawa nantinya berfungsi untuk menjaga barang bawaan tidak basah jika terkena hujan. Walaupun menggunakan carrier yang sudah ada lapisan tahan airnya namun hal itu tidak cukup. Tas plastik juga berfungsi untuk menampung sampah

10. Sepatu dan kaos kaki
Sepatu yang baik akan menjadikan perjalanan lebih nyaman. Tidak disarankan mendaki gunung  menggunakan sandal.  Namun demikian, sandal juga merupakan perlengkapan yang harus dibawa.

11. Sleeping Bag 
Selain jaket, sleeping bag akan menjadi peralatan andalan untuk mengusir hawa dingin yang menyerang tubuh kita.

12. Matras
13. Senter, beserta baterai cadangan
14. Survival Kit
15. Obat-obatan
16. Tissue Toilet
17. Lilin
18. Korek Api
19 Multitool

Perlengkapan Kelompok

1. Tenda
Usahakan membawa tenda yang sanggup menampung seluruh anggota team, jangan sampai lebih apalagi kurang. Jika kapasitas tenda terlalu besar pastinya berat tenda juga akan semakin bertambah.

2. Peralatan Masak
Kompor gas LPG, Trangia, parafin dan sejenisnya. Nesting, tempat air dan lain-lain

3. Peralatan Makan 
Piring, sendok, gelas, dan lain sebagainya. 

5. Logistik
Perbitungkan logistik yang anda bawa sesuaikan dengan lama pendakian. Jangan membawa logistik terlalu banyak tetapi jangan sampai juga kurang. 

Masih banyak alat-alat tambahan yang biasa dibawa ke gunung. Tapi paling tidak perlengkapan di atas adalah yang paling pokok.

Mari mendaki... :-)

Subscribe to receive free email updates:

5 Responses to "PERLENGKAPAN MENDAKI GUNUNG"

  1. Nikmati indahnya Indonesia dengan naik gunung dan jangan lupa untuk membawa peralatan naik gunung :D

    ReplyDelete
  2. Saya tertarik dengan tulisan anda mengenai nusantara indonesia.Benar benar bermamfaat dalam menambah wawasan kita mengenai indonesia Saya juga mempunyai tulisan yang sejenis mengenai Indonesia yang bisa anda kunjungi di Informasi Seputar Indonesia

    ReplyDelete
  3. menambahkan wawasan kita dg sharing ilmu ,.

    <a href="http//st3telkom.ac.id/> ST3 Telkom </a>

    ReplyDelete
  4. sangat bermanfaat bagi pembaca yang akan mendaki gunung.

    ST3 Telkom

    ReplyDelete