Loading...

CARA CEPAT DAN GAMPANG MENGHAPUS TWEET, RETWEET DAN HASHTAG

Twitter adalah salah satu jejaring sosial yang paling sibuk. Twitter menampilkan ribuan tweet setiap detik. Jika anda adalah pengguna twitter aktif, dan suatu ketika dengan berbagai alasan anda ingin menghapus tweet yang pernah dibuat, maka twitter menyediakan fitur untuk menghapus tweet dan/atau direct message secara manual, satu persatu.

Bagaimana jika tweet yang mau dihapus jumlahnya ratusan atau ribuan? Tentu saja menghapus secara manual akan menghabiskan banyak waktu dan membosankan. Bisa berhari-hari. Anda pasti tidak mau melakukannya. Untungnya ada aplikasi yang bisa membantu menghemat waktu anda untuk menghapus tweet ataupun hashtag secara cepat.

Adalah Twitter Archive Eraser, sebuah aplikasi twitter yang bisa  membantu anda melakukan penghapusan. Aplikasi ini memberikan kemudahan untuk memilih tweet, retweet, hashtag dan lain-lain yang hendak dihapus.

Baiklah, sekarang kita langsung cari tahu bagaimana cara kerja dari aplikasi yang luar biasa ini. Silahkan disimak langkah demi langkah.

1. Silahkan download aplikasi Twitter Archive Eraser melalui link ini: http://martani.github.io/Twitter-Archive-Eraser/

2. Ekstrak file yang sudah didownload tadi kemudian jalankan di komputer anda. Aplikasi ini tidak perlu di install.

3. Izinkan aplikasi Twitter Archive Eraser untuk mengakses akun twitter anda dan untuk menghapus tweet dengan cara beri centang pada kotak "I accept....." kemudian sign ini ke twitter untuk autentikasi app, seperti terlihat pada gambar. Klik tombol Next.

cara hapus tweet

4. Jika sudah, sekarang saatnya anda mendownload arsip tweet anda ke komputer. Kalau tidak tahu caranya klik link ini:

5. Seelah arsip twitter selesai didownload, klik tombol "Load/add Twitter archive file" dan pilih arsip tweet anda untuk diupload ke Twitter Archive Eraser.

6. Selanjutnya pilih bulan untuk menghapus tweet pada bulan yang bersangkutan, kemudian klik tombol Next.
cara menghapus tweet

7. Anda akan disajikan semua tweet yang pernah anda buat pada bulan terpilih. Anda juga dapat menyaring tweet dengan parameter tertentu.

8. Kalau sudah selesai memilih tweet yang akan dihapus tinggal klik tombol "Erase Selected Tweet. Tunggu sambil santai sementara Twitter Archive Eraser melakukan tugasnya.

cara menghapus tweet

Demikian cara menghapus tweet dengan cepat, semoga bermanfaat.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "CARA CEPAT DAN GAMPANG MENGHAPUS TWEET, RETWEET DAN HASHTAG"

Post a Comment